Sabtu, 27 Februari 2016

Bikin Heboh Socmed, Inilah Manusia Kalkulator Dari Makassar



Akhir-akhir ini, seorang pria asal Makassar menjadi perbincangan di berbagai media dan jejaring sosial. Tentu pria yang berusia 26 tahun dibicarakan karena kemampuan uniknya yakni bisa menghitung cepat bak kalkulator berjalan dan membaca tulisan atau kalimat dengan huruf terbalik. Wah, hebat bener ya? Kira-kira lulusan apa sih, kok bisa punya kemampuan yang sekeren itu.
Ya asal tahu aja deh, kalau kemampuan pria yang bernama Ruslan Yusuf alias Ulcok atau Ullang Commok asal Makassar tidak ia dapatkan dari bangku sekolah lho. Sebab, cowok bertubuh tambun ini tak pernah lulus sekolah dasar. Wah, yang bener nih, kok bisa begitu?
Sebabnya dalam video yang diambil oleh salah satu netizen, ia menceritakan kalau dirinya dikeluarkan dari sekolah dasar karena pernah mengolok atau mengatai gurunya dengan sebutan yang tak pantas dilontarkan tersebut. Namun, di luar sekolah justru kemampuan pria yang punya ciri fisik seperti remaja SMP ini malah berkembang.


Sebab selama tak sekolah, Ulcok malah punya banyak kesempatan untuk belajar dan mengembangkan skill atau teknik berhitungnya dengan trik khusus. Di mana, beberapa trik yang diduga ia kembangkan sendiri inilah yang bisa membantunya menyelesaikan berbagai hitungan baik tambah, kurang, kali dan bagi dengan cepat.
Tentu trik semacam itu juga bisa dan mungkin bisa saja dipelajari oleh siapa pun. Sebab, masih ingat juga kan dengan sosok bocah cewek dari India yang juga bisa menghitung cepat dengan menggerak-gerakkan jari-jari tangannya? Nah, meski tak sama teknik dan triknya. Namun, ini membuktikan kalau trik hitung cepat bak kalkulator berjalan ini bisa dipelajari. 
Hanya saja pasti membutuhkan proses dan waktu yang tidak singkat bukan, begitu pula dengan Ulcok. Lalu, apa kegiatan Ulcok sebelum mendadak terkenal begini. Ya, mirisnya sosok pria yang brilian ini keliling setiap hari menunjukkan bakatnya itu untuk mendapatkan sesuap nasi. Semoga saja deh, semakin Ulcok dikenal masyarakat akan semakin banyak orang yang memperhatikan masa depannya. Bagaimana menurutmu?

Sumber : http://plus.kapanlagi.com/bikin-heboh-socmed-inilah-manusia-kalkulator-dari-makassar-386b3d.html ( 27-Feb-16 20:00 )

0 komentar:

Posting Komentar